Detail Luaran Lainnya

Kembali

StatusDraft
JudulStudi Pelacakan Relevansi Kurikulum dan Kepuasan Pengguna Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran FE UNYStudi Pelacakan Relevansi Kurikulum dan Kepuasan Pengguna Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran FE UNY
JenisKebijakan
DeskripsiBerdasarkan data hasil dan pembahasan pada penelitian relevansi kurikulum dan kepuasan pengguna melalui tracer study dapat diambil kesimpulan, sebagai berikut.
1. Diperoleh informasi dari 58 responden sebagai alumni bahwa 60,69% responden memberikan pernyataan bahwa kurikulum yang diterapkan untuk pembelajaran relevan dengan kebutuhan kerja saat ini; 25,52% responden memberikan respon sangat relevan dengan kebutuhan kerja saat ini; sedangkan 11,90% dari total responden alumni masih memberikan respon bahwa kurikulum yang digunakan kurang relevan dengan kebutuhan kerja dan 1,90% memberikan respon tidak relevan.
2. Diperoleh informasi dari 19 responden sebagai pengguna alumni bahwa 49,62% responden memberikan penilaian sangat baik terhadap kinerja alumni; 45,11% responden memberikan penilaian baik; 3,01% memberikan nilai cukup; dan 2,26% responden memberikan nilai kurang kepada kinerja alumni yang bekerja di tempat kerja.


Berdasarkan kesimpulan di atas, ada beberapa hal yang perlu dilakukan oleh pengurus prodi dalam upaya peningkatan kualitas kurikulum dan pembelajaran sehingga relevan dengan kebutuhan kompetensi di dunia kerja, antara lain:
1. Pengurus prodi beserta jajarannya, hendaknya secara periodik 4 tahun sekali melakukan peninjauan pada muatan kurikulum dengan memperhatikan kemungkinan terjadinya perubahan kebutuhan kompetensi kerja di dunia kerja seperti penambahkan kompetensi mahasiswa dalam berbahasa asing dan peningkatan keterampilan pengoperasian komputer untuk menyelesaikan tugas-tugas perkantoran agar lebih efektif dan efisien.
2. Dosen-dosen pengampu mata kuliah hendaknya secara periodik membentuk focus group discussion dengan dosen pengampu serumpun dan praktisi untuk mengembangkan bahan ajar sesuai dengan kebutuhan dan tuntutan dunia kerja saat ini.
3. Meningkatkan kesempatan kepada para alumni dan pengguna alumni untuk terlibat dan berpartisipasi secara aktif dalam peningkatan relevansi kurikulum dengan tuntutan kompetensi kerja. Hal ini perlu diperhatikan, karena informasi dari alumni dan pengguna alumni merupakan data riil dari lapangan yang terkait dengan kompetensi dan kinerja lulusan.
Tahun(not set)