Detail Luaran Lainnya

Kembali

StatusProduk
JudulPELATIHAN SIMULASI DIGITAL UNTUK PEMBELAJARAN BIDANG PRODUKTIF BOGA BUSANA DAN RIAS DI SMK PARIWISATA
JenisRekayasa Sosial
Deskripsi Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melakukan: (1) sosialisasi simulasi digital pada guru-guru bidang produkktif boga, busana dan rias sehingga mereka mengenal teknik-teknik melakukan komunikasi dalam jaringan. simulasi digital; (2) melatih guru-guru bidang produktif agar mampu mengintegrasikan simulasi digital dalam kegiatan pembelajaran baik sebagai materi pembelajaran atau sebagai media pembelajaran.
Sasaran Khalayak sasaran adalah guru-guru bidang produktif boga busana dan rias, berjumlah 32 orang, yang yang tergabung dalam MGMP di Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode kegiatan yang digunakan dalam pelatihan ini adalah (1) Ceramah, untuk menyampaikan teori dasar tentang simulasi digital dan kelas maya; (2) Demonstrasi, untuk memberikan contoh secara praktek tentang simulasi digital dan kelas maya; (3) Praktek , untuk memberikan kesempatan kepada peserta dalam mengaplikasikan simulasi digital dan kelas maya dalam pembelajaran produktif, (4) Pemberian tugas untuk memberi kesempatan kepada peserta mengembangkan aktivitas belajar melalui kelas maya. Lama pelatihan sebanyak 32 jam., dilaksnakan selama 15 jam tatap muka dan 17 jam penugasan
Hasil kegiatan: (1) terselenggaranya kegiatan sosialisasi simulasi digital pada 32 orang guru bidang produkktif boga, busana dan rias sehingga mereka mengenal teknik-teknik melakukan komunikasi dalam jaringan yang berupa e mail, google drive, dan edmodo.; (2) terlatihnya guru-guru bidang produktif sehingga mampu mengintegrasikan simulasi digital dalam kegiatan pembelajaran khusunya e mail, google drive, dan edmodo baik sebagai materi pembelajaran atau sebagai media pembelajaran. Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dapat dilihat berdasarkan tingkat kepuasan peserta menunjukan puas terhadap kegiatan ini dengan rerata skor 3,15 berada pada kategori puas), dengan rincian kepuasan terhadap penyampaian instruktur 3,28, kepuasan terhadap materi 3,16, kepuasan terhadap fasilitas 3,2 dan tingkat kepuasan terhadap hasil yang diperoleh 2,96. Sedangkan kemanfaatan diketahui rerata skor 3,84 berada pada kategori sangat bermanfaat, dengan tingkat kemanfaatan bagi perbaikan PBM 3,88 kemanfaatan untuk menyongsong pembelajaran abad 21 dengan rerata skor 3,84kemanfaatan bagi peningkatan kualitas diri 3,88 dan peningkatan bagi kualiats lembaga 3, 76. Saran terhadap kegiatan ini peserta sangat mengharapkan kegiatannya berkelanjutan, dan dikembangkan sampai pada pembuatan materi pelajaran berbasis IT

Kata kunci : Pelatihan, Simulasi Digital, E mail, Google drive, edmodo
Tahun(not set)